Dumai -
Dumai

Cegah Penggunaan Narkotika, BNN Dumai Lakukan Deteksi Dini kepada 12.660 Warga

Redaksi Redaksi
Cegah Penggunaan Narkotika, BNN Dumai Lakukan Deteksi Dini kepada  12.660 Warga

DUMAISATU.COM - Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Dumai pada tahun 2022 melakukan deteksi dini melalui sosialisasi Pencegahan Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN). Setahun, program ini menyasar 12.660 warga

"Fokus kita ke pencegahan dan pemberdayaan masyarakat. Sebanyak 12.660 warga Dumai telah mengikuti sosialisasi. Terutama dalam hal pencegahan penggunaan maupun pemberantasan peredaran gelap narkotika," kata Kepala BNN Kota Dumai AKBP Parulian pada Rilis Press Release yang di kantor BNN Kota Dumai, Kamis (29/12/2022).

Sosialisasi kepada 12.660 warga ini terdiri dari lingkungan pemerintah sebanyak 1.417 sasaran, lingkungan swasta sebanyak 2.013 sasaran, lingkungan pendidikan sebanyak 6.954 sasaran dan Lingkungan masyarakat sebanyak 2.276 sasaran.

Selain itu, BNN Kota Dumai juga pelaksanaan kebijakan ketahanan keluarga dengan bekerjasama dengan Tim Penggerak PKK Kota Dumai.

Kerjasama itu dituangkan dalam MoU yang antara BNN Kota Dumai dengan TP-PKK Kota Dumai terkait upaya peningkatan ketahanan keluarga terhadap faktor resiko penyalahgunaan narkoba.

Melalui upaya deteksi dini ini, lanjut Thamrin, Indeks Ketahanan Diri Anak dan Remaja (PN) cukup tinggi. Angkanya mencapai 55,42.
"Indeks Ketahanan Keluarga terhadap faktor Resiko PenyalahgunaanNarkoba (PN) juga cukup tinggi. Mencapai 90,98,' lanjut Thamrin.

Masih dalam upaya deteksi dini, BNN Kota Dumai juga melakukan tes urine yang menyasar 1.990 orang. Terdiri dari lingkungan pemerintah 300 Orang, lingkungan swasta sebanyak 1.670 orang lingkungan pendidikan sebanyak 10 orang dan lingkungan masyarakat 10 orang.

"Dari tes urin yang kami lakukan dilingkungan pemerintah ada 1 orang yang positif. Sedangkan di lingkungan swasta sebanyak 4 orang positif. Penanganan lebih lanjut kami serahkan ke atasan masing-masing," katanya lagi.
Untuk program rehabilitasi, jumlah rehabilitasi rawat jalan sebanyak 19 orang. Kegiatan ini melibatkan jumlah petugas IBM yang terlatih 5 orang.

"Jika ada anggota keluarga yang kecanduan narkotika agar melaporkan ke BNN Kota Dumai untuk menjalankan rehabilitasi agar bisa disembuhkan dari ketergantungan narkotika," ajak Thamrin.

Dalam hal penindakan, sepanjang tahun 2022, BNN Kota Dumai mengamankan 104,21 gram ganja dan 513,78 gram shabu dengan jumlah tersangka sebanyak 3 orang.

Penulis: Redaksi

Editor: Hendry Kuswoyo


Tag:BNN DUMAIP4GN