- DUMAISATU.COM -Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah, Pelaksana Tugas (Plt) Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Dumai menebar kebaikan dengan berbagi bingkisan lebaran kepada keluarga almarhum wartawan, Rabu (26/03/2025).
- Bingkisan berupa uang tunai dan minuman kaleng itu diantarkan langsung ke rumah masing-masing penerima oleh Wakil Ketua Bidang Hubungan Kemitraan dan Antar Lembaga, Iwan Iswandi, didampingi Wakil Sekretaris Abdul Razak dan Bendahara Ricky Syahputra.
“Semoga bantuan ini bisa bermanfaat dan sedikit meringankan kebutuhan menjelang Lebaran,” ujar Iwan Iswandi.
Kepedulian untuk Keluarga Wartawan yang Ditinggalkan
Ketua Plt PWI Dumai, Faisal Sikumbang, mengungkapkan bahwa kegiatan ini dapat terlaksana berkat dukungan dan sumbangsih dari pengurus serta mitra kerja pers di Kota Dumai.
“Momen Ramadan dan Idul Fitri adalah saat yang tepat untuk berbagi dan mempererat tali silaturahmi, terutama dengan keluarga wartawan yang telah berpulang. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus berjalan setiap tahun dengan lebih baik,” kata Faisal.
Ia juga menegaskan pentingnya menjaga solidaritas dan kebersamaan dalam organisasi.
“PWI adalah rumah besar kita bersama. Tanggung jawab kita bukan hanya kepada anggota yang masih aktif, tetapi juga kepada keluarga rekan-rekan wartawan yang telah berpulang. Mereka tetap bagian dari keluarga besar PWI,” tambahnya.
- Apresiasi untuk Seluruh Pihak yang Terlibat
- Atass terselenggaranya kegiatan ini, Faisal mewakili seluruh pengurus dan anggota PWI Dumai menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi.
“Kami berharap sinergi yang baik antara jurnalis dan mitra pers di Kota Dumai dapat terus terjalin demi kebaikan bersama,” pungkasnya.
Dengan semangat berbagi dan kepedulian, PWI Dumai menunjukkan bahwa kebersamaan dan solidaritas adalah nilai utama yang harus terus dijaga dalam dunia pers.
Penulis: Redaksi
Editor: Iwan Ceper