Riau

Wako Terima Penghargaan dari Pemprov Riau, Berikut Sederet Prestasi Dumai

Redaksi Redaksi
Wako Terima Penghargaan dari Pemprov Riau, Berikut Sederet Prestasi Dumai

DUMAISATU.COM -Wali Kota Dumai H Paisal didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Kota Dumai Hj Leni Ramaini bersama Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Dumai H Indra Gunawan menghadiri acara Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-31 Tingkat Provinsi Riau Tahun 2024.

Acara yang mengusung tema besar "Keluarga Berkualitas Menuju Indonesia Emas" itu, dilangsungkan di Gedung Daerah Balai Serindit Gubernuran Provinsi Riau, Jumat (19/7/2024).

Dalam momen ini, Pemerintah Kota Dumai meraih Piagam Penghargaan dari Pemerintah Provinsi Riau. Dumai meraih predikat Terbaik III se Provinsi Riau atas Kinerja Pelaksanaan Aksi Konvergensi Percepatan Penurunan Stunting Tahun 2023.

Penghargaan tersebut diserahkan Pj Gubernur Riau dalam hal ini diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdaprov H Zulkifli Syukur dan diterima langsung oleh Wali Kota Dumai.

Usai menerima penghargaan, Wali Kota Dumai H Paisal menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas penghargaan yang diberikan oleh Pemerintah Provinsi Riau sebagai terbaik 3 atas Kinerja Pelaksanaan Aksi Konvergensi Percepatan Penurunan Stunting Tahun 2023.

“Alhamdullah Penghargaan ini tidak terlepas dari kerja keras dan sinergi yang baik antar stakeholder, Organisasi Perangkat Daerah (OPD), mitra terkait lainnya, serta dukungan dan doa masyarakat Kota Dumai," ucapnya.

Ia berkomitmen, khidmat yang dilakukan Pemko Dumai dalam mengintervensi kasus stunting di Kota Dumai akan lebih ditingkatkan malalui berbagai program dan inovasi guna tercapainya amanat pemerintah pusat terkait penurunan prevalensi stunting nasional di angka 14%.

"Dan juga kami berhara kedepannya kolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan tetap kita jaga dan maksimalkan guna penurunan stunting khususnya di Dumai Kota Idaman.” pungkasnya.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kota Dumai H Indra Gunawan pada momen Harganas ke-31 Tahun 2024 mengungkapkan bahwa Dumai di tahun ini meraih sederet prestasi baik di tingkat provinsi maupun nasional. Prestasi yang diraih diantaranya:

1. Terbaik I Kategori TPMB DTPK: TPMB Apriani
2. Terbaik I Kategori Kelompok KB Pria: Kelompok KB Pria Bahagia
3. Terbaik I Kategori Sekolah Siaga Kependudukan (SSK) Paripurna Tingkat SMA/sederajat: SMAN 1 DUMAI
4. Terbaik I Kategori Sekolah Siaga Kependudukan (SSK) Paripurna Tingkat SMP/sederajat : SMP Negeri Binaan Khusus Kota Dumai
5. Terbaik I Kategori Rumah Data Kependudukan Kategori Konvensional: RDK Keberkahan Bersama.
6. Terbaik I Kategori iBangga Award: Kota Dumai
7. Terbaik I Kategori Kelompok PIK-R Percontohan Segmentasi Berani (Usia 10 " 14 Tahun): PIK R Best SMP Negeri Binaan Khusus Kota Dumai
8. Terbaik II Kategori PKB ASN: Hadriyani
9. Terbaik II Kategori Pasangan KB Lestari 20 TH: Rini Erawati Kesuma/ Arif Wasisto
10. Terbaik II Kategori Praktik Baik Penyelenggaraan Pelayanan Keluarga Sejahtera (satyagatra) Di Balai Penyuluhan: Satyagatra Harapan Kecamatan Medang Kampai
11. Terbaik III Kategori PLKB Non ASN: Fitria Haikal Abni
12. Terbaik III Kategori Kader IMP: Sumini

"Alhamdulillah, Dumai berhasil meraih sederet penghargaan yang membanggakan. Kepada para peraih prestasi kami ucapkan selamat. Mewakili Pak Wali serta atas nama Pemko Dumai, tentunya kami sangat apresiasi," ujarnya.

Senada dengan itu, Elywarti selaku Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kota Dumai menyampaikan bahwa prestasi yang diraih Kota Dumai tak lepas dari arahan Perwakilan BKKBN Provinsi Riau, Wali Kota Dumai, khidmat bersama para stake holder, mitra terkait serta segenap lapisan elemen masyarakat Kota Dumai.

"Pastinya penghargaan ini akan menjadi motivasi bagi kami, agar Kota Dumai kedepan bisa lebih optimal dalam menyusun strategi perencanaan terkait program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting. Insyaallah Harganas tahun depan kita bisa meraih prestasi yang lebih baik lagi," pungkasnya.

Turut hadir mendampingi Wali Kota, Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Dumai Budhi Hasnul, Kepala Dinas Kesehatan Kota Dumai dr Syaiful, dan jajaran dilingkungan DPPKB Dumai.*

Penulis: Redaksi

Editor: Redaksi


Tag:Pemko DumaiPrestasi DumaiWalikota Dumai