Peristiwa

Korban Helikopter TNI AD Jatuh Di Kaltara, Jenazah Sertu Bayu Sadeli Dibawa Ke Dumai


Korban Helikopter TNI AD Jatuh Di Kaltara, Jenazah Sertu Bayu Sadeli Dibawa Ke Dumai
Net
DUMAISATU.COM - Para pelayat tetangga dan rekan bertugas di Den Arhanud Rudal 004 Dumai berdatangan mengucapkan belasungkawa ke rumah korban. 
 
Tangis keluarga besar Nurbay Tanjung pecah dan makin tak terbendung saat melihat gambar kondisi jenazah Sertu Bayu setelah dievakuasi tim tersebut yang diperlihatkan kawannya. 
 
Meski jenazah korban belum tiba di Dumai, namun rekan Sertu Bayu yang ikut menimba ilmu di Secaba PK TNI AD 2007 Rindam I/Bukit Barisan Pematang Siantar (Kompi -B) itu langsung melayat beserta tetangga langsung melayat. 
 
Sertu Bayu menjadi satu korban kecelakaan Helikopter Bell 412 EP milik TNI Angkatan Darat, yang dinyatakan jatuh di pedalaman Kalimantan, Kamis (24/11/16) lalu. 
Nurbay Tanjung mengatakan bahwa mereka mengetahui adanya kecelakaan helikopter dari berita. Namun mereka belum mengetahui nasib dari Sertu Bayu pasca kecelakaan. 
 
Mereka baru mengetahui bahwa Bayu gugur dalam tugas usai dikabari istri Bayu. "Saya dilihatkan foto evakuasi tersebut, kami yakin itu anak kami yang telah tiada. Kami masih menunggu jenazah untuk disemayamkan," katanya, Senin (28/11/16). 
 
Hasil pantauan di rumah orangtua Sertu Bayu, Gang Pusaka, Jalan Bintan, tampak keluarganya tengah berkumpul. Para pelayat tampak berdatangan. Di antaranya merupakan rekan Sertu Bayu kala menjalani pendidikan di Sekolah Calon Bintara TNI AD di Pematang Siantar.
 
Penulis : Rezi AP 
Penulis:


Tag:Berita DumaiKorban Helikopter TNI AD Jatuh Di KaltaraSertu Bayu Sadeli