Olahraga

Disambut Walikota Dumai, Pipo Timnas Futsal U-20 Diarak Keliling Kota


Disambut Walikota Dumai, Pipo Timnas Futsal U-20 Diarak Keliling Kota
Istimewa

RIAUPEMBARUAN.COM - Walikota Dumai H Zulkifli AS menyambut kepulangan atlet Futsal Nasional asal Dumai, Filippo Inzaghi Selasa (25/06/2019) siang di Bandara Pinang Kampai Dumai.

Filippo Inzaghi atau yang biasa disapa Ipo baru saja membawa harum bangsa Indonesia dengan meraih peringkat empat di ajang AFC U-20 Futsal Championship pada 14-22 Juni 2019 di Tabriz, Iran.

Pencapaian ini menjadi sejarah baru bagi khasanah perfutsalan di negeri ini. Ya di turnamen itu Ipo turut menciptakan gol yang dipersembahkan untuk almarhum Papa tercintanya yang berpulang beberapa hari sebelumnya berangkat ke Iran.

Tepat pukul 15.20 WIB pesawat Lion Air yang membawa Ipo terbang, mendarat di Dumai. Suasana bahagia bercampur haru terpancar di wajah anak muda 19 tahun ini saat mendapat kalungan bunga dari orang nomor 1 di Kota Dumai.

Ibunda Ipo tak kuasa menahan air mata melihat kepulangan anak tercintanya, rasa bangga atas prestasi sang anak sekaligus rasa sedih campur aduk karena kini ia menjadi orang tua tunggal bagi sang pemain nasional.

Di ruang VIP bandara Pinang Kampai, Walikota Dumai berbincang dengan Ipo dan keluarga. Zul AS berpesan kepada Ipo untuk tetap jaga pergaulan dan jangan cepat puas dengan prestasi.

"Tetap fokus dengan karier dan jangan terpengaruh pergaulan yang tidak baik. Pemko Dumai akan terus mendukung langkah Ipo agar lebih baik lagi," ujar Wako Dumai.

Ipo yang masih terlihat lelah setelah perjalanan panjangnya, tidak banyak berkomentar. Namun ia mengatakan akan terus fokus menjadi pemain profesional di Liga Futsal Nasional.

"Soal tawaran untuk liga pro musim depan memang ada beberapa yang masuk. Tapi saya belum tentukan pilihan. Harus berdikusi dengan keluarga dan memilih mana yang paling terbaik," ungkapnya didampingi sang bunda.

Selain Wako, kepulangan Ipo juga disambut, Asisten II Setdako Dumai, Syahrinaldi, Kadisperindag Zulkarnaen,  Sekretaris KONI Ujang Said,  Sekretaris Dispora Yudha.

Serta tokoh sepakbola dan pelaku futsal Dumai rekan-rekan Ipo, penggemar serta junior-juniornya. Dari bandara Ipo dibawa konvoi keliling Kota Dumai.* (mrc/red)

Editor: Rezi AP

Penulis:


Tag:Berita DumaiTimnas Indonesia