Kesehatan

DPPKP Dumai Belum Temui Hewan Qurban Berpenyakit


DPPKP Dumai Belum Temui Hewan Qurban Berpenyakit
Ilustrasi

DUMAISATU.COM - Dinas Peternakan Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPPKP) Kota Dumai klaim belum menemukan hewan berpenyakit saat melakukan pemeriksaan kesehatan menjelang Idul Adha 1438 Hijriyah.

"Kami telah melakukan pemeriksaan hewan kurban sejak H-14 jelang Idul Adha yang dilakukan oleh tim yang terdiri dari 15 dokter hewan," kata plt Kepala  Dinas Peternakan Hadiono ketika dikonfirmasi wartawan, kemarin.

Lanjut Hadiono mengatakan, pemeriksaan dilakukan kebeberapa lokasi penjualan hewan kurban. Dari 40  tim yang disebar tidak menemukan hewan berpenyakit.

"Data sementara jumlah hewan kurban yang sudah diperiksa 213 ekor sapi, 144 ekor kambing, dan 8 ekor kerbau, pemeriksaan akan berlanjut," jelasnya.

Tambahnya, selama masih sakit akan diperiksa secara intensif dan belum bisa dikurban hingga sehat. Pemeriksaan hewan untuk kurban ini meliputi mata, telinga, gigi dan suhu badan langsung dilakukan oleh tim dokter.

"Pemeriksaan ini akan terus dilakukan hingga dua hari menjelang Idul Adha (H+2). Untuk hasil pemeriksaan hewan kurban baik sapi ataupun kambing masih dinyatakan aman dari virus serta dalam kondisi sehat," katanya.

Dia mengimbau kepada seluruh pedagang hewan kurban  untuk tetap memperhatikan kondisi kebersihan kandang supaya hewan yang dijual tidak terserang penyakit.

"Stiker ini sebagai tanda bahwa hewan kurban yang dijual oleh pedagang sudah diperiksa dalam kondisi aman serta layak jual," tutupnya.

Penulis: Iwan CKN

Penulis:


Tag:Berita DumaiHewan Qurban