Dumai -
Dumai

11.000 Sertifikat Gratis Disiapkan BPN Dumai Tahun 2019


11.000 Sertifikat Gratis Disiapkan BPN Dumai Tahun 2019
Istimewa
Robert H Sirait

DUMAISATU.COM - Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Dumai tahun 2019 kembali akan memberikan sertifikat tanah secara gratis kepada masyarakat sebanyak 11.000 bidang tanah, melalui Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL).

Kepala BPN Kota Dumai, Robert H Sirait mengatakan pihaknya telah menargetkan sertifikat tanah melalui Program PTSL untuk masyarakat Kota Dumai sebanyak 11.000 bidang tanah dan Program Pelayanan Tanah (Peta) 13.000 bidang pengukuran.

"Kalau untuk wilayahnya belum ditetapkan, masih inventarisasi dulu usulan yang telah masuk dan wilayah menjadi faktor khusus untuk mendapatkan program itu," ucapnya, Senin (7/1/2019).

Robert mengungkapkan, sehubungan dengan program tersebut, pihaknya telah mengusulkan penetapan lokasi pelaksanaan kegiatan tersebut fokuskan di Kecamatan Sungai Sembilan.

"Untuk kecamatan sudah kita usulkan, tinggal nunggu hasil penetapannya kecamatan mana saja, tapi kita minta khusus di kecamatan Sungai Sembilan untuk tahun 2019," tutupnya.

Penulis: Rezi AP

Penulis:


Tag:BPN DumaiBadan Pertanahan NasionalBerita Dumai