Dumai -
Dumai

Sekda Minta Pemerintah Pusat Bantu Pemulihan Lahan di Dumai


Sekda Minta Pemerintah Pusat Bantu Pemulihan Lahan di Dumai
DUMAISATU.COM - Sekretaris Daerah Kota Dumai Said Mustafa dalam kegiatan sosialisasi kebakaran lahan dan hutan Rabu kemarin meminta pemerintah pusat agar membantu proses pemulihan lahan yang mengalami terbakar beberapa waktu lalu.
 
Menurut dia, kerusakan yang ditimbulkan dari peristiwa karlahut ini cukup besar dan berdampak buruk terhadap kelangsungan hutan dan kesehatan lingkungan.
 
"Karena itu diharapkan pusat bisa membantu proses pemulihan lahan dengan menanami kembali untuk penghijauan," kata Sekda dalam sosialisasi karlahut yang dihadiri juga Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI Nurendi.
 
Sementara, Komandan Kodim 0320 Dumai Letkol (Kav) Rendra Andrian Siagian menyebutkan bahwa Kota Dumai dalam sebulan terakhir nihil dari titik api karlahut maupun titik panas yang biasa dipantau lewat satelit.
 
"Dumai terpantau bebas dari titik api sebulan ini berkat sosialisasi rutin dan patroli lintas sektor dalam upaya pencegahan karlahut," ujar Rendra.
 
Danrem 031 Wirabima Brigjen TNI Nurendi menegaskan agar semua elemen terkait di Kota Dumai siapkan upaya pencegahan dan mitigasi bencana kebakaran hutan lahan karena Juli diprediksi masuki kemarau.
 
Mitigasi yang dapat dilakukan misalnya membuat embung penyimpanan air, pembuatan sumur resapan dan patroli darat di wilayah rawan karlahut serta langsung melakukan pemadaman jika ada kemunculan api.
 
"Upaya mitigasi harus diutamakan karena lebih baik dibanding penanganan atau penindakan kebakaran hutan dan lahan," kata Danrem dalam kegiatan sosialisasi Karlahut di Gedung Daerah Sri Bunga Tanjung Kota Dumai, Rabu.
 
Dia juga mengimbau pemerintah daerah bersama semua sektor untuk kompak bersiap menghadapi kemungkinan bencana karlahut yang bakal terjadi pada musim kemarau mendatang.Selain itu, diminta untuk gencarkan imbauan ke tengah masyarakat agar tidak melakukan kegiatan membakar lahan supaya dapat menghindari bencana akibat karlahut tersebut.
 
"Status siaga darurat karlahut Riau diperpanjang gubernur akibat sejumlah daerah masih mengalami kebakaran, karena itu kita mesti bersiap dan giatkan pencegahan," terang Danrem.
 
(red/zky)
Penulis:


Tag:Danrem 031KarlahutKarlahut Dumai